Urut-Urutan Cara Pembelian di Lazada

Urut-Urutan Cara Pembelian di Lazada - Lazada begitu populer setelah menjadi partner penjualan online produk smartphone Xiaomi beberapa waktu lalu. Layanan online store dengan alamat di lazada.co.id ini merupakan pusat penjualan online berbagai jenis barang dan produk mulai dari alat-alat elektronik, perlengkapan bayi, aneka busana, peralatan pertukangan, peralatan dapur, buku, komputer, laptop, tablet hingga peralatan olahraga dan outdoor lengkap digelar di lapaknya. Meski sudah sangat terkenal namun bagi sebagian orang cara pembelian di Lazada mungkin masih buta sama sekali.
Lazada boleh dikatakan sebagai mal di dunia maya dimana setiap pedagang diberikan kesempatan menggelar barang dagangannya dengan mudah dan bahkan gratis. tak heran jika kini di Lazada ada ribuan item produk yang dijual sehingga pembeli tak perlu lagi mampir ke online store lain jika ingin mencari barang yang diinginkannya. Dan sejumlah fitur pendukung dan sistem keamanan akan menghilangkan kekhawatiran para pembeli. Pembeli bisa melakukan transaksi dengan transfer bank atau bahkan dengan sistem COD. Website Lazada pun melengkapi layanannya dengan fitur pencarian cepat bagi para pembeli yang ingin mencari barang spesifik yang diinginkannya. Kelebihan lain dari Lazada ialah memiliki sistem terpadu ke perusahaan pengiriman barang di Indonesia sehingga memudahkan pembeli memonitor pengiriman barang yang dibelinya.

Nah berikut tata cara pembelian di Lazada secara garis besarnya :

1. Pertama silahkan memilih produk apa saja yang akan anda beli. Gunakan kotak pencarian jika anda kesulitan produk spesifik yang anda inginkan. Anda pun bisa menggunakan daftar kategori yang ada di sebelah kiri laman Lazada. Jika akan mencari produk ponsel, anda cukup klik pada kategori Handphone & Tablet. Dari kategori yang anda pilih, akan tersaji sub kategori yang akan makin memudahkan anda menemukan produk yang anda cari.

2. Setelah menemukan produk yang dinginkan, klik pada gambar produk dan anda akan dibawa ke halaman informasi dan spesifikasi produk berikut harga dan juga diskon jika ada. Baca dengan teliti informasi produk yang disajikan, sudah sesuaikah dengan keinginan anda. Ketahui juga ketersediaan produk dan juga perkiraan waktu pengirimannya. Ulangi langkah yang sama jika anda ingin membeli produk lain.

3. Setelah selesai memilih produk yang hendak dibeli, periksa daftarnya di keranjang belanja. Pilih "Proses ke konfirmasi Pesanan" untuk menempatkan order anda. Klik tombol "Lanjutkan ke Pembayaran".

4. Selanjutnya anda sebagai pembeli akan diminta mengetikkan alamat email aktif anda. Bila anda telah memiliki akun di Lazada, silahkan login dengan mengetikkan password. Namun untuk anda pelanggan baru pun tetap bisa berbelanja tanpa perlu registrasi lebih dulu. Klik saja tombol "Lanjutkan".

5. Lengkapi informasi pengiriman barang yang diperlukan seperti nama, nomor ponsel, pilih propinsi, kota dan kecamatan dan terakhir adalah alamat lengkap. Klik tombol "Lanjutkan".

6. Cara pembelian di Lazada berikutnya adalah memilih metode pembayaran yang anda kehendaki. Bisa dengan COD (bayar saat barang sampai), kartu kredit, transfer bank dan sebagainya. Anda pun bisa memasukkan kode voucher jika anda memilikinya untuk mendapatkan potongan harga beberapa persen dari harga normal.

7. Lanjut dengan meng-klik tombol "Konfirmasi Pesanan" untuk menyelesaikan order anda. Catat kode pesanan yang diberikan pihak Lazada. Kode ini pun akan dikirimkan lewat SMS dan juga alamat email.

8. Selesai, anda tinggal menunggu barang pesanan anda sampai dan juga bisa melakukan tracking untuk memastikan keberadaan barang terkini.
Lebih baru Lebih lama